AKSI QURBAN BERJAMA’AH ITU LEBIH DARI
SEKEDAR MEM-PERNAHKAN
Penghimpunan &
Pendistribusian Hewan Qurban

78 (tujuh puluh delapan) ekor sapi dan 246 (dua ratus empat puluh enam) ekor
kambing adalah jumlah total yang berhasi dihimpun keluarga besar Al Irsyad Al Islamiiyah
Pirwokeeto, mulai dari; Pengurus dan manajemen Yayasan; Ustad dan Ustadzah dari
tingkatan Paud hingga SMA; para orang tua/walimurid dan; segenap siswa/i Al Irsyad juga dari semua
tingkatan, Paud sampai dengan level SMA.
Menarik untuk meng-hikmah dari jumlah
hewan yang terkumpul. Angka ini tergolong fantastik dan menjadi bagian dari keberhasilan keluarga
besar Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto dalam memobilisasI spirit ber-qurban
di lingkaran stake holder-nya, khususnya
manajemen dan para ustadz/ustadzah yang terus menyemangati
tanpa lelah memotivasi para siswa/i untuk
menyisihkan sebagian jajan hariannya untuk “belajar ber-qurban”. Proses semacam ini tentu sangat edukatif dan multi effect, khususnya
bagi penumbuhan dan penguatan kualitas spiritualitas
keimanan dan juga kesetiakawanan dalam spirit Ukhwa Islamiyyah.
Bisa dibayangkan bagaimana proses “dialog kebathinan” berlangsung dalam
diri setiap siswa ketika menyisihkan sebagian jajan hariannya untuk belajar berqurban. Disana terjadi pilihan antara untuk
menikmati uang saku hariannya untuk jajan di sekolah atau menyisihkan sebagian
untuk kepentingan berbagi dan berkepdulian. Pasti tidak mudah pada awalnya, namun pembiasaaan telah
membentuk budaya diri untuk ikhlas. Apalagi hal ini berbeda dengan tabungan
duniawi yang suatu waktu akumulasinya bisa diambil, tetapi mutlak tabungan
akhirat dan berharap ganjaran pahala
dari Allah SWT. Ini menjadi bagian dari upaya efektif mengikis egoisme yang
tumbuh merebak dikehidupan sekarang ini sebagai dampak dari kekinian zaman yang
mendorong orang untuk asik dengan dirinya sendiri dan miskin kepedulian.
Alhamdulillah, mereka dilatihkan untuk “belajar berqurban” sejak usia dini,
sehingga pada saat mereka dewasa dan berpenghasilan, mereka pun akrab dan
menjadi bagian dari barisan insan Tuhan yang senantiasa melestarikan kebiasaan ber-qurban.
Lebih dari sekedar mem-pernahkan
Aksi qurban tidak saja persoalan berbagi daging. Qurban juga bukan
sekedar mem-pernahkan kaum lemah untuk mengkonsumsi daging. Di dalam aksi
qurban terkandung spirit ukhwah Islamiyyah dimana yang satu merasa bagian dari
lainnya. Dengan demikian, kekerabatan semacam ini akan meningkatkan persatuan
yang merekatkan. Disamping itu, bagi sipenerima juga akan terbangun semangat
untuk berqurban sehingga mendorong adrenaline
nya untuk menjadi insan yang lebih produktif sehingga terbangun kemampuan
untuk berposisi sebagai orang yang ber-qurban. Pada titik ini, apa yang dilakukan keluarga
besar Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto bermakna siar dan memantik kemauan kelompok
masyarakat untuk berqurban, khususnya di titik-titik daerah pelaksanaan
distribusi hewan qurban.
Secara teknis, Qurban merupakan bentuk penyisihan sebagian rezeki yang
dititipkan Allah SWT. Namun demikian, secara vertical, aksi qurban merupakan
bentuk kesadaran dari mana muasal rejeki itu datang. Oleh karena itu, qurban
juga merupakan wujud rasa syukur atas segala kebaikan dan ni’mat Allah SWT.
Disisi lain, ketika ber-qurban dimaknai bukan pengurangan rezeki, maka qurban
juga merupakan bagian dari strategi melipatgandakan kehadiran ni’mat dan ragam
kebaikan Tuhan di keseharian hidup. Pada pembacaan demikian, Insya Allah
ber-qurban merupakan aksi heroic yang mempertinggi nilai diri dihadapan Sang
Khalik.
Penghujung
Pada akhirnya, disamping mempertinggi kualitas keimanan dan ke-Islaman,
semoga aksi qurban yang digelar setiap idul Adha oleh oleh segenap Keluarga
Besar Al Irsyad Al islamiyyah juga berdampak pada peningkatan kesungguhan para
siswa/I dalam proses menuntut ilmu. Dengan demkian, para siswa/I akan menjadi
insan yang berilmu dan berakhlak mulia serta selalu menjadi sinar penerang bagi
keluarga, lingkungan dan agama melalui ketauladanan dan kemulian fikiran dan
tindakan. Aamiin Ya Robbal ‘Alamin.
Posting Komentar
.