MENGGAGAS KOPERASI PERFILMAN PERTAMA DI INDONESIA | ARSAD CORNER

MENGGAGAS KOPERASI PERFILMAN PERTAMA DI INDONESIA

Senin, 25 Februari 20190 komentar


MENGGAGAS KOPERASI PERFILMAN PERTAMA DI INDONESIA

Bertempat di hotel @Home Premiere Cilacap, para insan perfilman dan seniman perwakilan 30 komunitas film  Banyumas Raya menggelar  pelatihan perkoperasian yang difasilitasi oleh Kementrian Koperasi dan UKM RI. Acara ini tergelar pada hari jumat 2-24 Februari 2019.
Pelatihan ini merupakan tindaklanjut dari gagasan membuat koperasi perfilman. Beberapa narasumber dihadirkan, yaitu : tentang “jati diri koperasi” koperasi yang dibawakan oleh Bung Muhammad Arsad Dalimunte yang juga ketua Dekopinda Kab. Banyumas, Indonesian film cooperate yang dibawakan oleh sineas Amrul hakim, Panji Mukadis pegiat film dan implementasi Jati Diri Koperasi yang dibawakan oleh Suroto, pegiat koperasi nasional yang juga ketua  Akses.

Tentu awalnya hal ini terasa asing ketika koperasi menyentuh sektor perfilman. Saya pun pertama kali mendengar gagasan ini melalui tokoh muda koperasi yang fenomenal, Bung Suroto. Saya mengapresiasi tinggi kreasi keren nan kekinian ini. Insan perfilman pun perlu media kolaborasi yang memungkinkan mereka menggabungkan talenta dalam men-drive gagasan-gagasan genuine mereka ke dalam bentuk film. Saya berharap besar, keterbentukan koperasi perfilm-an di Indonesia ini akan menjadi model yang ikut menyemarakkan dunia perfilm-an Indonesia. Lewat koperasi ini, diharapkan potensi perfilman tanah air lebih termantik untuk tumbuh sebab didukung koperasi yang secara konsepsi bisa mempersatukan semua unsur. Sinergitas bakat dan potensi akan membuat koperasi perfilman ini menjadi satu warna baru yang akan mereposisi persepsi dan apresiasi masyarakat terhadap perfilman tanah air. Satu hal yang menjadi catatan, disamping sebagai media hiburan, film juga merupakan alat edukasi penyampaian pesan yang terkemas secara kreatif. Oleh karena itu, ide kreatif ini sangat layak didukung dan didorong bersama-sama”, ungkap Ketua Dekopinda Kab Banyumas, Bung Arsad.

Pelatihan ini berujung dengan pembentukan koperasi perfilman pertama di Indonesia yang diberi nama Koperasi Multi Kreasi Nusantara. Susunan kepengurusannnya terdiri dari; (i) Insan (ketua); (ii) Nasruddin Mudaff (sekretaris); (iii) Anas danu Sudrajat (bendahara). Sementara itu, susunan kepengawasan terdiri dari; (i) imam Hamidi Antasalam (ketia); (ii) Dinaryanto (pengawas 1); (ii) Bambang Teja (Pengawas 2)  

Share this article :

Posting Komentar

.

 
Copyright © 2015. ARSAD CORNER - All Rights Reserved